Fungsi Wisata

2021-03-31 00:00:00 • Kebun Raya Indrokilo

Fungsi Wisata


Image

Konsep wisata yang perlu dikembangkan di dalam kebun raya lebih menekankan pada nilai ilmiah dan budaya. Konsep ini diwujudkan dalam bentuk display dan pengelompokan koleksi tumbuhan yang didasarkan pada pola tematik yang didukung oleh beberapa fasilitas, seperti papan interpretasi dan ruang pamer (eksibisi). Dome taman tematik paku masih menjadi daya tarik tersendiri untuk para pengunjung berfoto. Salah satu fasilitas pendukung pengembangan wisata yaitu arena outbond dan spot menarik lain yang masih dalam tahap pembangunan serta fasilitas umum yang meliputi toilet, gazebo/shelter dan tempat ibadah yang dibangun di dalam kebun.